21 Mar 2019
Admin
1090 Kali

A. VISI STRATEGIS 2015-2019
Fakultas Hukum Unggulan Berbasis Studi Sosial Kemasyarakatan dan Kewilayahan Tropis Kalimantan
B. MISI STRATEGIS 2015-2019
- Menyelenggarakan Kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi Secara Terpadu dan Berkualitas.
- Menyelenggarakan Tata Kelola Fakultas yang Baik.
- Membina dan Mengembangkan Potensi Mahasiswa.
C. KEBIJAKAN STRATEGIS 2015-2019
- Mendorong terwujudnya sistem pembelajaran yang berkualitas berdasarkan standar nasional pendidikan dan suasana pembelajaran yang kondusif.
- Membangun dan memfasilitasi kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat pada skala regional maupun nasional.
- Memfasilitasi dosen dan tenaga kependidikan untuk mengembangkan kompetensi dan kapasitasnya guna menunjang penguatan organisasi fakultas.
- Mendorong terwujudnya tata kelola fakultas yang baik dalam setiap penyelenggaraan kegiatan tridarma perguruan tinggi dan manajemen pada setiap unit kerja fakultas.
- Menciptakan alokasi anggaran yang dapat mendukung pencapaian tujuan dan sasaran strategis.
- Mendorong tersedianya sarana dan prasarana yang dapat mendukung pencapaian tujuan dan sasaran strategis.
- Mendorong terselenggaranya pembinaan dan pengembangan minat, bakat dan kesejahteraan mahasiswa.
D. TUJUAN STRATEGIS 2015-2019
- Terwujudnya sistem pembelajaran yang terpadu dan berkualitas sesuai dengan standar nasional pendidikan dan menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi akademik dan profesional.
- Terselenggarakannya penelitian yang berkualitas untuk pengembangan ilmu hukum bagi kemaslahatan masyarakat.
- Terwujudnya komitmen penerapan dan penyebarluasan ilmu hukum bagi kemaslahatan masyarakat.
- Terwujudnya manajemen fakultas yang efektif dan efisien untuk mendukung tercapainya tujuan Tri Dharma perguruan tinggi.
- Terwujudnya sistem pembinaan dan pengembangan potensi mahasiswa yang baik untuk mendukung tercapainya tujuan Tri Dharma perguruan tinggi.